Senin, 23 November 2009

Bagaimana Hubungan Antara Lingkungan dan Pembangunan

Di zaman modern ini dapat dilihat banyak sekali bangunan-bangunan menjulang ke langit. Para investor belomba-lomba mendapatkan keuntungan yang besar. Namun mereka tidak melihat dari sisi lingkungannya. Mereka mementingkan bisnisnya lancar dan terpenuhi semua investasinya.

Hubungan lingkunan dan pembangunan di saat ini tidak berjalan dengan lancar. Banyak dampak dari pembangunan yang tidak sesuai dengan aturannya. Seperti contoh kawasan kelapa gading,yang terbilang kawasan metropolitan tetapi apabila saat terjadi musim hujan,kawasan tersebut kebanjiran. Ini disebabkan karena infrastruktur yang tidak layak dan pembangunan yang tidak sesuai tempatnya.

Bangunan yang tinggi menjulang tersebut tidak memiliki kesempurnaan dari segi lingkungan, lagi pula membangun bangunan termasuk membuka lahan besar,dimana penyerapan air tertahan oleh beton-beton yang tebal itu. Dan dapat diperhatikan pohon-pohonpun hanya sebagian saja,dan akarnya pun tidak begitu dalam. Seharusnya setiap saat membangun bangunan seharusnya mementingkan resapan air dan pepohonan. Apa bila tidak ada pohon gimana kita dapat bernafas.selain itu bila jarang ada pepohonan makin panasnya bumi ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar